Peningkatan Kualitas Komunikasi, LDII Sleman Gelar Pelatihan Public Speaking

Public Speaking LDII
Public Speaking Coach Sakti Al Fattah memberikan pembekalan dalam Pelatihan Public Speaking ketua PC dan PAC se-Kabupaten Sleman dan se-Kota Yogyakarta, Minggu (19/5/2024).

Sleman (20/5) – Komunikasi adalah salah satu media informasi publik, dimana komunikasi yang baik menandakan diterimanya informasi dengan baik. Memang kemampuan setiap orang berbeda-beda dalam berbicara di depan umum, ada yang menarik, ada yang bisa menggelorakan semangat, atau ada yang bila kita mendengar orang tersebut berbicara, maka kita akan mengikuti semua sarannya. Apakah ada cara agar kita dapat berbicara dengan menarik di depan umum?

Ternyata kemampuan untuk berbicara di depan umum atau public speaking dapat dipelajari. Sebagaimana dijelaskan dalam materi Pembekalan Kemampuan Public Speaking yang digelar DPD LDII Sleman pada Minggu (19/5/2024) di Masjid Mulyo Abadi Mulungan, Sleman. Adapun peserta terdiri dari Ketua PC dan PAC se-Kabupaten Sleman dan se-Kota Yogyakarta.

Dengan adanya Pembekalan Kemampuan Public Speaking ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi yang baik bagi seluruh Ketua PC dan PAC se-Kabupaten Sleman dan se-Kota Yogyakarta. Pada kesempatan itu, DPD LDII Sleman menggandeng MUI DIY untuk memberikan materi.

“Bisa dikatakan public speaking itu hal urgent agar penyampaian informasi ke publik bisa diterima dengan baik,“ ujar Komisi Dakwah dan Bina SDM MUI DIY, Drs. Syaifuddin Jufri, MA.

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini sangat membantu para pengurus organisasi, “Kegiatan pembekalan public speaking ini perlu diadakan secara periodik atau terus menerus, dalam rangka membangun mindset pengurus dalam menghadapi audiens, jamaah dan masyarakat,” imbuhnya.

Syaifuddin berpesan agar para peserta bisa memanfatkan kegiatan ini dengan baik dan bisa terus belajar atau diasah agar public speaking atau seni penyampaian informasi ini bisa semakin meningkat. Karena semakin banyak ilmu yang dipelajari ternyata semakin banyak hal yang belum diketahui.

Public Speaking LDII
Pelatihan Public Speaking bagi ketua PC dan PAC LDII se-Kabupaten Sleman dan se-Kota Yogyakarta.

“Kami berharap ketua PC dan PAC belajar meningkatkan dirinya tidak hanya berhenti di pelatihan ini saja, dengan terus mengasah dan mempraktikkan ilmu yang diterima di pembekalan public speaking ini,“ ujar Ketua DPD LDII Sleman Suwarjo, S.I.P., M.Si.

Suwarjo menargetkan agar ketua PC dan PAC dimanapun bisa menyampaikan bahasa publik dengan baik, ibarat papan empan adepan. Sehingga informasi atau sambutan yang disampaikan bisa diterima dengan baik oleh audiens.

Pentingnya peran ketua PC dan PAC dalam memberi penyampaian untuk audiens, jamaah dan masyarakat, maka dari itu dengan pembekalan ini besar harapan LDII dalam peningkatan kualitas media komunikasi bagi seluruh ketua PC dan PAC se-Kabupaten Sleman dan se-Kota Yogyakarta.

Public Speaking Coach Sakti Al Fattah dalam materinya mengatakan bahwa public speaking itu ibarat sholat, “Jadi yang wajib disampaikan lakukanlah dan jangan menambah dengan hal-hal yang nggak perlu ditambahkan,” ujarnya.

Selain itu perlunya mengetahui hal yang ingin disampaikan atau kegiatan yang sedang terjadi, sehingga persiapannya juga cukup dan penyampaiannya bisa dilakukan dengan baik. Maka dari itu pentingnya mengasah kemampuan dengan sering praktik baik melalui media YT, berita dan media lainnya, sehingga bisa menjadi public speaker yang berpengalaman.

“Public speaker yang ahli itu memerlukan minimal 10.000 jam terbang dan itu harus terus berlanjut agar tercipta keahlian dalam public speaking,“ pungkasnya. (/Jhn)

Check Also

Sako SPN DIY

Sako SPN DIY Gelar Rakor, Siapkan Program Strategis 2026

Yogyakarta (22/11). Persiapkan program kerja tahun 2026, Satuan Komunitas (Sako) Sekawan Persada Nusantara (SPN) Daerah Istimewa …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *